Ampuh! Ini Dia Cara Menghilangkan Grogi Saat Presentasi Kerja

-
Ampuh! Ini Dia Cara Menghilangkan Grogi Saat Presentasi Kerja

Anda merasa grogi saat akan menyampaikan presentasi di kantor? Ketahui cara mengatasi grogi.

Buatlah agar presentasi berjalan lancar dan pesan dari presentasi Anda tersampaikan dengan baik. Selamat membaca!

 

Pernah Grogi Menyampaikan Presentasi?

Apakah Anda pernah merasa gugup saat diminta untuk menyampaikan presentasi? Bahkan setelah berlatih dan melakukan persiapan, rasa gugup itu terus menghinggapi?

Perasaan grogi itu sebetulnya wajar saja karena Anda merasa takut melakukan kesalahan. Namun, akan menjadi tidak wajar apabila perasaan itu selalu timbul jika Anda sudah cukup sering melakukan presentasi.

Sepertinya ada sesuatu yang kurang atau tidak Anda lakukan untuk membuat presentasi itu berjalan mulus.

Jika presentasi itu menentukan karier masa depan Anda di kantor tersebut, tentu Anda harus mempersiapkan presentasi itu dengan mantap bukan?

 

Cara Mengatasi Grogi

Ketahui cara mengatasi grogi Anda agar presentasi dapat berhasil tersampaikan dengan baik.

 

1. Lakukan Persiapan dengan Matang

Rasa khawatir dan cemas saat presentasi sebetulnya adalah buah dari persiapan yang kurang matang. Ketakutan timbul ketika kita merasa ada yang kurang dari persiapan yang kita lakukan.

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mempersiapkan materi yang akan disampaikan. Pelajari semua hal yang harus Anda sampaikan saat presentasi nanti.
  • Ada baiknya Anda membuat sebuah garis besar dari pembahasan yang akan Anda sampaikan.
  • Dari garis besar itu, Anda dapat menarik poin-poin pendukung lainnya. Hal ini dilakukan agar memudahkan Anda agar pembahasan tidak terlalu melebar atau bahkan terlalu sempit dalam pembahasannya.
  • Selain itu, garis besar ini akan tetap mengarahkan Anda pada topik pembahasan secara global (inti pembahasan).
  • Pahami bahan presentasi dengan mantap agar saat sesi pertanyaan, Anda dapat menjawab setiap pertanyaan sesuai dengan topik pembahasan yang Anda sampaikan.
  • Anda pun perlu menyadari bahwa ada kalanya pihak penanya akan bertanya sebuah pertanyaan di luar ranah pembahasan.
  • Dengan penguasaan materi yang mantap, Anda dapat mengarahkan penanya tersebut kepada pembahasan utama dari presentasi Anda.
  • Syarat persiapan ini memang sebuah syarat mutlak bagi mereka yang akan melakukan presentasi di depan banyak orang.
  • Selain persiapan materi, ada baiknya Anda juga mempersiapkan perlengkapan yang akan Anda gunakan seperti, laptop, file presentasi, materi penunjang, laser pointer,wireless micremote clicker dan bahkan air minum.
  • Cek file presentasi Anda agar dapat ditayangkan dengan jelas pada layar LCD.
  • Pastikan charger laptop Anda yang selalu ada di dalam tas untuk mengatasi kehabisan baterai.  
  • Jangan biarkan presentasi Anda berantakan hanya karena perlengkapan penunjang presentasi Anda ketinggalan atau tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
  • Sebagai tambahan informasi, rasa gugup atau grogi akan muncul ketika persiapan pertama ini tidak Anda lakukan dengan baik atau ada sesuatu yang terlupakan.

 

2. Atur Napas Anda

Jika langkah pertama sudah Anda pastikan dengan mantap, tiba saatnya hari presentasi tiba. Saat hendak melangkah ke podium, tentu rasa grogi yang tak diundang tiba-tiba datang. Tak perlu khawatir jika kondisi ini menghampiri.

Cobalah tarik napas Anda dalam-dalam melalui hidung lalu keluarkan lagi melalui hidung dengan perlahan. Lakukan hal ini selama 5-6 kali sesaat sebelum Anda naik ke podium.

Dengan melakukan pernapasan ini, Anda akan merasa lebih tenang, aliran oksigen akan mengalir lancar ke dalam otak Anda sehingga Anda dapat berpikir dengan jernih.

 

3. High Power Poses

Saat hari presentasi tiba, Anda disarankan untuk datang lebih awal sebelum presentasi atau acara meeting dimulai. Lakukan berbagai pengecekan peralatan yang akan Anda gunakan saat presentasi.

Bila setiap peralatan penunjang presentasi sudah disiapkan dengan baik, Anda masih memiliki waktu untuk menenangkan pikiran.

Lakukan High Power Poses sambil duduk.

Sederhananya, High Power Poses adalah posisi dimana badan Anda akan menunjukkan keyakinan dan kepercayaan diri.

Duduklah tegap dengan tatapan penuh keyakinan dan senyuman. Duduklah dengan posisi punggung yang menempel pada sandaran dengan tangan yang lebih terbuka.

Mungkin terlihat lucu dan sepele, namun langkah ini dapat menunjang kepercayaan diri Anda serta menjadi salah satu cara mengatasi rasa grogi.

Sebuah studi yang dilakukan oleh Amy Cuddy, Associated professor Harvard Business School menyatakan bahwa sikap tubuh saat duduk atau berdiri dapat mengubah perasaan yang ada dalam diri kita.

Lakukan High Power Poses ini selama 2 menit dan rasakan perbedaannya. Rasa gugup dan grogi Anda akan berkurang.

FYI, teknik ini dipercaya dapat meningkatkan endorfin sebanyak 2% dan penurunan kortisol yang disebut sebagai hormon stres sekitar 25%.

Tingkatkan rasa percaya diri Anda dengan melakukan posisi tubuh dalam High Power Poses.

 

4. Fokus pada Presentasi

Saat berjalannya presentasi, ada kalanya terjadi gangguan dari luar seperti proyektor yang tiba-tiba tidak berfungsi atau ada salah satu hadirin yang tak sengaja menjatuhkan gelas air sehingga membuat konsentrasi Anda buyar.

Bila terjadi situasi tersebut, Anda disarankan untuk tetap tenang dan fokus pada presentasi Anda. Ini bukanlah kesalahan Anda! Tetaplah fokus pada materi presentasi yang Anda sampaikan.

Anda yang mengerti diri Anda sendiri. Jika diperlukan untuk membawa secarik kertas berisi poin-poin penting, ada baiknya Anda membawanya.

Hal ini dapat memudahkan Anda untuk sedikit “mencontek” poin penting yang harus disampaikan agar tidak terlewatkan.

 

5. Maksimalkan Bahasa Tubuh

Gunakan bahasa tubuh yang tepat untuk mengatasi rasa gugup Anda saat presentasi.

Para hadirin juga akan memperhatikan bahasa tubuh yang kita gunakan.

Setiap gerakan yang kita pakai untuk menjelaskan materi yang ternyata berperan untuk menolong hadirin agar lebih mengerti apa yang Anda sampaikan.

Lakukan perpindahan posisi namun jangan terlalu sering. Hal ini ditujukan agar pikiran Anda lebih nyaman.

 

6. Nikmati Presentasi Anda

Tidak perlu memaksakan diri untuk mengejar kesempurnaan. Para hadirin juga pasti mengerti posisi Anda karena mereka juga pernah berada di posisi Anda. Nikmati masa presentasi Anda.

Mungkin ada kalanya Anda berkata dengan terbata-bata, namun jangan terlalu cemas akan hal itu.

Yang penting, Anda sudah menyampaikan setiap poin yang harus disampaikan kepada para hadirin dan membuat mereka membawa inspirasi baru dari presentasi Anda.  

 

7. Terus Berlatih

Setelah presentasi usai, tentu Anda akan mendapatkan giliran presentasi suatu saat nanti, entah dalam waktu dekat atau tidak.

Lakukan evaluasi terhadap diri sendiri dan juga lakukan persiapan dan latihan yang lebih mantap lagi.

Minta saran dari beberapa hadirin yang merupakan rekan kerja Anda mengenai hasil presentasi yang telah Anda sampaikan.

 

Atasi Rasa Grogi Anda Saat Presentasi

Gugup saat presentasi itu wajar, namun tetap saja harus atasi, bukan? Lakukan langkah di atas agar presentasi yang Anda lakukan semakin mantap.

Jika ada rekan atau kenalan Anda yang akan menghadapi presentasi, berikan beberapa tips singkat di atas untuk mengatasi rasa grogi mereka.

 

Komentar