PT. Sekawan Kosmetik Wasantara

SALES & BUSINESS DEVELOPMENT

Jenis Pekerjaan
-
Jumlah Dibutuhkan
0
Rentang Gaji
Gaji Dirahasiakan
Syarat Umum
Pendidikan Minimal
-
Usia
-
Status Pernikahan
Sudah & Belum Menikah
Pengalaman Minimal
0 Tahun
Syarat Khusus

 Deskripsi Pekerjaan

  • Mengontrol stock distributor
  • Pengembangan pasar di area jangkauan distributor
  • Membantu dan mengontrol penjualan sales/MD dan SPG
  • Membuat laporan penjualan di setiap distributor
  • Melakukan promosi

 Persyaratan

  • Usia max. 35 tahun
  • Memiliki min. SIM C dan kendaraan bermotor sendiri
  • Kreatif dan inovatif
  • Ulet, gigih, jujur dan bertanggung jawab
  • Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
  • Mampu bekerja dalam tim maupun individu
  • Penempatan di area Kalimantan

Kirim CV dan Lamaran ke : 

Kantor Pusat: 
Jl Raya Lingkar Timur No 183 RT 02 RW 06 Bluru Kidul, 61251

Keterampilan/ Skill

Deskripsi Perusahaan

SEKAWAN Cosmetics merupakan perusahaan yang memproduksi kosmetik sejak 1986, berkantor pusat di Sidoarjo -Jawa Timur dengan kantor cabang di Jakarta. Didukung oleh lebih dari 300 karyawan/wati dan jaringan distribusi pemasaran di seluruh Indonesia, SEKAWAN Cosmetics terus tumbuh bahu membahu membangun produk yang lebih berkualitas dan layanan yang lebih baik.

SEKAWAN Cosmetics berkomitmen untuk selalu memenuhi kebutuhan dan kepuasan konsumen, tidak hanya dengan menyediakan produk dengan kualitas terbaik, namun juga memberikan solusi yang tepat bagi setiap pangsa pasar kami.

Dengan pengalaman lebih dari 25 tahun dalam memproduksi kosmetik, SEKAWAN Cosmetics telah memiliki kepekaan untuk memberikan sentuhan baru dan unik atas setiap kebutuhan konsumen yang terus berkembang. Pengetahuan ini membuat kami mampu untuk memberikan solusi yang tepat bagi mitra kami dalam memenuhi keinginan konsumen yang semakin kompleks.

Seluruh Produk kami terjamin keamanan dan mutunya karena sebelum beredar telah diperiksa dan didaftarkan ke Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), dan saat ini kami telah mendapatkan sertifikat Cara Pembuatan Kosmetika yang Baik (CPKB) dari BPOM.