PT Kaltim Prima Coal merupakan perusahaan pertambangan batubara yang berlokasi di Sangatta, Kalimantan Timur, Indonesia. Perusahaan ini mengelola salah satu pertambangan open-pit terbesar di dunia. PT Kaltim Prima Coal (KPC) adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang pertambangan dan pemasaran batubara untuk pelanggan industri baik pasar ekspor maupun domestik. Dari kantor pusat kami di Sangatta, Kabupaten Kutai Timur, Propinsi Kalimatan Timur dan kantor perwakilan di Jakarta, Samarinda, dan Balikpapan, KPC mengelola area konsesi pertambangan dengan luas mencapai 90.938 hektar. Dengan didukung oleh lebih dari 5.200 orang karyawan dan 21.500 personel dari kontraktor dan perusahaan terkait, KPC mampu mencapai kapasitas produck batubara mencapai lebih dari 50 juta ton per tahun.
PT Kaltim Prima Coal memiliki prinsip banyak orang beranggapan kata “keberlanjutan” dan pertambangan batubara tidaklah beriringan. Namun di KPC, perusahaan berkomitmen untuk melaksanakan operasional pertambangan batubara yang bertanggung jawab, sehingga produk dari perusahaan – batubara, dapat membuka jalan bagi sumber energi terbarukan untuk dikembangkan dan masyarakat dapat mempertahankan cara hidup mereka saat ini. Perusahaan yakin bila pertambangan batubara dilaksanakan dengan cara-cara yang bertanggung jawab, aktivitas perusahaan dapat memberikan manfaat positif bagi seluruh pemangku kepentingan, disamping listrik yang dihasilkannya bagi masyarakat untuk menjalani kegiatan sehari-hari.
Alamat perusahaan :
PT Kaltim Prima Coal
M1 Building Mine Site
Sangatta, Kutai Timur
Kalimantan Timur – Indonesia
Telp: +62 549 52 1155
Fax: +62 549 52 1701